Sabtu, 27 April 2013

12 Resolusi Menuju Kecantikan Tanpa Cela (bag.1)















MataWanita.com - Untuk melakukan transformasi selalu berawal dari suatu hal kecil yang luput dari perhatian, tak terkecuali kecantikan.

Ada 12 langkah yang dipercaya dapat membuat anda memperoleh kecantikan tanpa celah. Apa sajakah itu?


1. Eliminasi kosmetik kadaluwarsa

Percaya atau tidak, faktanya ialah kosmetik punya tanggal kadaluwarsa yang tak selalu namapka pada kemasannya. Seperti contoh maskara dan eyeliner hanya baik digunakan selama 3 bulan setelah dibuka. Jangan biarkan kelalaian anda terhadap tanggal kadaluwarsa membuat wajah anda dihantui oleh bakteri yang mengendap di dalamnya.

2. Untuk si pemalas, gunakan BB Cream

Bagi anda yang tak punya waktu banyak, salah satu resolusi yang tepat ialah mengoleskan BB (blemish balm) cream yang mengandung SPF untuk menutupi pigmentasi serta merangsang regenerasi sel kulit baru.

3. Pilihlah sisir yang bagus

Bagus tak harus selalu mahal. Yang benar ialah hindari sisir yang berbahan logam dan plastik tapi pilihlah yang memiliki ujung tumpul berbentuk bulatan dari bahan karet. 

Terdengar sepele memang, tapi sebenarnya tidak boleh juga diremehkan, karena sisir yang berkualitas mempunyai andil yang cukup besar untuk menstimulasi kulit kepala.

4. Pilih eye dan make up removers dengan cerdik

Usahakan agar tahun ini tidak boleh malah untuk memilih eye dan make up remover yang cocok dikulit anda.

5. Mandikan kuas anda
Kuas yang selalu setia menemani produk kecantikan anda ternyata menjadi sarang berkembangnya bakteri, hal ini dikarenakan menumpuknya produk make up yang ditambah dengan terjebaknya minyak di sela-sela bulu sikat.

Cobalah untuk memandikan kuas anda dengan merendamnya di air hangat yang sudah diberi sabun, lalu keringkan dengan dijemur dan diangin-anginkan.

6. Terapkan displin ritual kecantikan sebelum tidur

Malam hari adalah waktu yang berharga untuk kulit mengalami regenerasi sekaligus saat yang paling berisiko bagi kulit untuk kehilangan kelembapannya. Untuk itu diperlukan resolusi yakni manjakan kulit dengan membersihkan wajah dan dilanjutkan dengan pemberian serum.[fmn/flm]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar